PENGARUH IKLAN TERHADAP SIKAP KONSUMEN (Survei pada Pengunjung yang Pernah Bermain Game Pro Evolution Soccer di Flux Capital Of Entertainment Kecamatan Blimbing Kota Malang)

Authors

  • Ummas Sahibul Qolbi

Abstract

This study aims to identify and explain the influence of the ads consists of variable Congruity Ads and Product Placement simultaneously and partially on Conative Attitude. This type of research is explanatory research. The samples taken as much as 100 respondents is visitors who haved played games Pro Evolution Soccer in Flux Capital Of Entertainment Blimbing District Malang City. Methods of data collection using questionnaires. The analysis used is descriptive analysis, multiple linear regression analysis, and partial regression analysis. The sampling technique used was judgement sampling. The overall results can be concluded that the variables Congruity Ads and Product Placement simultaneously and partially has a significant influence on Conative Attitude. Partially, Congruity Ads and Product Placement has a significant influence on Conative Attitude. Through the results of the partial regression testing can be known that the variable Product Placement is an influential variables are dominant against the conative attitudes with coefficient B of 0.346 which is greater than the variable Congruity Ads which has a value of coefficient B of 0.231.

Keywords: Congruity Ads, Product Placement, Conative Attitude

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh iklan yang terdiri dari variabel Kesesuaian Iklan dan Penempatan Produk secara simultan dan parsial terhadap Sikap Konatif. Jenis penelitian yang digunakan adalah explanatory research. Sampel yang diambil sebanyak 100 orang responden yang merupakan Pengunjung yang Pernah Bermain Game Pro Evolution Soccer di Flux Capital Of Entertainment Kecamatan Blimbing Kota Malang. Metode pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner. Analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif, analisis regresi linier berganda, dan analisis regresi parsial. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah judgement sampling. Hasil keseluruhan dapat disimpulkan bahwa variabel Kesesuaian Iklan dan Penempatan Produk secara simultan dan parsial mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap Sikap Konatif. Melalui hasil pengujian regresi secara parsial dapat diketahui bahwa variabel Penempatan Produk merupakan variabel yang berpengaruh dominan terhadap Sikap Konatif dengan nilai koefisien B sebesar 0,346 yang lebih besar dibanding variabel Kesesuaian Iklan yang memiliki nilai koefisien B sebesar 0,231.

Kata Kunci: Kesesuaian Iklan, Penempatan Produk, Sikap Konatif

Downloads

Published

2014-05-26

Issue

Section

Articles