PERAN MODAL SOSIAL DALAM PENGEMBANGAN JARINGAN USAHA KECIL MENENGAH (Studi Kasus pada Rumah Makan Padang)

Authors

  • Fadilla Azhari
  • Muhammad Kholid Mawardi

Abstract

The type of this research is descriptive research and used qualitative approach. There are three problem formulation that can be appointed on this research, which are: (1) How is social capital developed by the manager of Small-Medium Enterprise? (2) How is the role of social capital in development of Small-Medium Enterprise’s network? (3) How is the effectivity of social capital in development of Small-Medium Enterprise? The sources of this research are primary data which the informer and secondary data are documents and literature. Data analysis uses three step of interactive analysis which are: data reduction, data presentation and withdrawal and presentation of conclusion. The result of this research shows that (1) High level of trust between individual can form strong social capital so they can form the social network in community. The existence of Social capital that owned by HIMATOS community have a strong existence that can be felt so it give the effective result to development of business that manage by the community. While low level of trust and weak social capital of a community in Malaysia did not give them an expected result. (2) Role of social capital in each individual affect capacity and quality  of the community. (3) Social capital that used effectively can give motivation for business development, while social capital that was not used effectively can detain the opportunity in business development.

Key Words : Social Capital, Network

ABSTRAK

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Ada tiga rumusan masalah yang diangkat dari penelitian ini yaitu: (1) Bagaimana modal sosial dikembangkan oleh pengelola UKM ? (2) Bagaimana Peran Modal Sosial terhadap pengembangan jaringan UKM ? (3) Bagaimana efektifitas modal sosial dalam pengembangan UKM ?. Sumber data penelitian ini adalah data primer berupa informan dan data sekunder berupa dokumen dan literatur. Analisis data yang digunakan adalah analisis interaktif dengan tiga tahapan yaitu reduksi data, model data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) kepercayaan yang tinggi antar individu dapat membentuk modal sosial yang kuat sehingga mampu membentuk jaringan sosial di dalam suatu kelompok. Modal sosial yang dimiliki oleh kelompok HIMATOS sangat dirasakan keberadaannya sehingga memberikan hasil yang efektif terhadap pengembangan usaha yang mereka kelola, sedangkan kepercayaan yang rendah dan modal sosial yang lemah pada kelompok di Malaysia tidak memberikan hasil yang diharapkan (2) Peran modal sosial di dalam masing-masing individu mempengaruhi kapasitas dan kualitas di dalam kelompok (3) Modal sosial yang didayagunakan secara efektif dapat memberikan dorongan untuk pengembangan usaha, sedangkan modal sosial yang tidak dimanfaatkan secara efektif bisa menghambat peluang dalam pengembangan usaha.

Kata kunci: Modal sosial, jaringan

Downloads

Published

2018-07-03

Issue

Section

Articles