PENGARUH SIKAP, FAKTOR PRIBADI, DAN FAKTOR SOSIAL TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (Survey pada Konsumen Kartu Perdana SimPATI di GraPARI Malang)

Authors

  • Renandho Raditya Abdullah
  • Edy Yulianto
  • M. Kholid Mawardi

Abstract

This research aims to know and explain: To analyse the influence of attitude, personal factors, and social factors together-the same against purchasing decisions;to analyse the influence of attitude, quality of individuals, and quality of socialization are partial toward purchasing decisions. This research is explanatory research using survey method via quantitative approach. The population in the study is that consumers are doing the Prime card purchase sympathy in graPARI Malang. Using a purposive sampling technique, Machin's formula is applied to calculate Champbell and the withdrawal of the amount of samples, with the results of 106 people respondents. Method of data collection using the questionnaire. Descriptive data analysis and test of classical Assumptions.The results of this research indicate that: that there is a significant influence of attitude variables simultaneously, personal factors and social factors against the decision of purchase;the attitude of, personal factors, and social factors had a significant influence in Purchase Decisions against partial

Keywords: attitude, quality of individuals, personal factors, social factors

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan:Untuk menganalisis pengaruh sikap, Faktor Pribadi, dan Faktor Sosial secara bersama- sama terhadap keputusan pembelian; Untuk menganalisis pengaruh sikap, Faktor Pribadi, dan Faktor Sosial secara parsial terhadap keputusan pembelian. Penelitian ini menggunakan explanatory research dengan metode survey melalui pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian adalah konsumen yang sedang melakukan pembelian kartu perdana simPATI di graPARI Malang. Menggunakan teknik purposive sampling, rumus Machin dan Champbell diaplikasikan untuk menghitung penarikan jumlah sampel, dengan hasil sebesar 106 orang responden. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data secara deskriptif dan uji Asumsi Klasik. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: bahwa terdapat pengaruh yang signifikan secara bersama-sama dari variabel sikap, Faktor Pribadi dan Faktor Sosial terhadap Keputusan Pembelian ; Sikap, Faktor Pribadi, dan Faktor Sosial mempunyai pengaruh signifikan secara parsial terhadap Keputusan Pembelian

Kata kunci:, sikap, Faktor Pribadi, Faktor Sosial, keputusan pembelian

Downloads

Published

2017-01-19

Issue

Section

Articles