PENGARUH RASIO INFLASI DAN SUKU BUNGA INDONESIA RELATIF TERHADAP AMERIKA SERIKAT PADA NILAI TUKAR RUPIAH (Implementasi Purchasing Power Parity Internasional Fisher Effect)

Authors

  • Muhamad Wahyu Firmansyah
  • Nila Firdausi Nuzula

Abstract

The purpose of this study was to examine the influence of the ratio of Indonesia's inflation and interest rates relative to United States on the exchange rate of Rupiah by implementing PPP and IFE. The PPP theory explains change of exchange rate differences related to inflation applicable from one country to another. The IFE theory movement of exchange rate of currency of a country with other countries caused by nominal interest rate differentials that exist in the two countries. The currency used to compare in this research is United States Dollar. The results of this research show that: 1) ratio of Indonesia's inflation relative to United States and Indonesia interest rate ratio relative to the United States Influance simultaneously on the exchange rate of the Rupiah. 2) Indonesia inflation ratio relative to United States significantly influance and have a positive. 3) ratio of Indonesia interest rates relative to United States significantly influance and have a positive. The findings in this study are expected to be able to predict the conditions of economy in Indonesia

Keywords: Exchange Rate, Inflation, Interest rate

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji pengaruh rasio inflasi dan suku bunga Indonesia relatif terhadap Amerika Serikat pada nilai tukar Rupiah implementasi Purchasing Power Parity dan Internasional Fisher Effect. Teori Purchasing Power Parity merupakan teori yang menjelaskan bahwa perubahan nilai tukar mata uang berhubungan dengan perbedaan-perbedaan inflasi yang berlaku dari satu negara ke negara lain. Teori Internasional Fisher Effect merupakan teori yang menjelaskan bahwa pergerakan nilai tukar mata uang suatu negara dengan negara lain disebabkan oleh perbedaan suku bunga nominal yang ada di kedua negara tersebut. Mata uang pebanding dalam penelitian ini adalah Dolar Amerika Serikat. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa : 1) rasio inflasi Indonesia relatif terhadap Amerika Serikat dan rasio Suku Bunga Indonesia relatif terhadap Amerika Serikat berpengaruh secara simultan pada nilai tukar Rupiah. 2) rasio inflasi Indonesia relatif terhadap Amerika Serikat berpengaruh secara signifikan dan mempunyai hubungan yang positif. 3) Rasio suku bunga Indonesia relatif terhadap Amerika Serikat berpengaruh secara signifikan dan mempunyai hubungan yang positif. Temuan dalam penelitian ini diharapkan dapat meramalkan kondisi perekonomian di Indonesia.

Kata Kunci: Nilai Tukar, Inflasi, Suku Bunga.

Downloads

Published

2017-06-20

Issue

Section

Articles