PENGARUH MANAJEMEN TALENTA DAN MANAJEMEN PENGETAHUAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN (Studi pada Karyawan PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Timur, Surabaya)

Authors

  • Ridha Choirun Nisa
  • Endang Siti Astuti
  • Arik Prasetya

Abstract

This research aims to determine the description of the implementation of talent management, knowledge management, employee performance, and to analyze and explain the influence between variables together or partially. The type of  research is explanatory research  with  a quantitative approach.  The sampling technique used was proportional random sampling technique, the research instrument such as questionnaires and documentation. The implementation of talent management  and knowledge management at PT. PLN (persero) Distribution of East Java, Surabaya has been running very well. Both of these variables also showed a significant positive effect on employee performance variable when tested together, but take effect not significant  when tested partially. This is because the barriers in the implementation. The company should be able to continue to improve  the effectiveness of talent management and knowledge management to overcome those barriers, so both of these variables can have a significant effect partially on employee performance.

Keywords : Talent Management, Knowledge Management, Employee Performance.

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui deskripsi penerapan manajemen talenta, manajemen  pengetahuan, dan kinerja karyawan, serta menganalisis dan menjelaskan pengaruh antar variabel secara bersama-sama maupun secara parsial. Jenis penelitian yang digunakan adalah explanatory research dengan pendekatan kuantitatif. Adapun teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah  teknik proportional random sampling, dengan instrument penelitian berupa kuesioner dan dokumentasi. Penerapan manajemen talenta dan manajemen pengetahuan pada PT. PLN (Persero) Distribusi Jawa Timur, Surabaya telah berjalan dengan sangat baik. Kedua variabel tersebut juga menunjukan adanya pengaruh positif yang signifikan terhadap variabel kinerja karyawan ketika diuji secara bersama-sama, namun berpengaruh tidak signifikan ketika diuji secara parsial. Hal ini dikarenakan adanya hambatan-hambatan dalam penerapannya. Perusahaan sebaiknya dapat terus meningkatkan efektifitas penerapan manajemen talenta dan manajemen pengetahuan dengan mengatasi hambatan-hambatan tersebut, sehingga kedua variabel tersebut dapat berpengaruh signifikan secara parsial terhadap kinerja karyawan.

Kata kunci : Manajemen Talenta, Manajemen Pengetahuan, Kinerja Karyawan.

Downloads

Published

2016-11-01

Issue

Section

Articles