ANALISIS AUDIT OPERASIONAL DALAM UPAYA MENINGKATKAN EFISIENSI, EFEKTIVITAS, DAN EKONOMISASI BAGIAN PRODUKSI (Studi pada PT. Semen Gresik (Persero))

Authors

  • Roslia Ardiani Hijayati

Abstract

Manufacturing companies have complex production activities, thus need a tool that able to measure how well the use of it’s resources for the management in order to achieve the objective set. Operational audit is a review of the procedures and operation methods of companies to determine the level of efficiency and effectiveness. This research conducted at PT. Semen Gresik (Persero) which is one of the biggest cement plant in Indonesia. The purpose of this research was to know the implementation of operational audit on production department at PT. Semen Gresik (Persero), and to evaluate the performance of production department based on efficiency, effectiveness, and economization concept. Method used in this research is a descriptive research with qualitative approach. The focus of this research are organization’s structure, production activities, work plan and companies budget, production report, criteria of efficiency, effectiveness, and economization. Result of this research shown that the operational audit at PT. Semen Gresik (Persero) conducted by internal auditor, independent auditor, and government auditor. Data analysis during 2011-2013 shown that efficiency best done on direct labor and idle capacity. Effectiveness best done on 2013, and economization best done on 2011.

Keywords : Operational Audit, Efficiency, Effectiveness, Economization

Abstrak

Perusahaan manufaktur memiliki kegiatan produksi yang kompleks, sehingga membutuhkan alat yang mampu mengukur seberapa baik penggunaan sumber daya yang dimiliki untuk mengelola manajemen agar mencapai tujuan yang ditentukan. Audit operasional merupakan penelaahan atas prosedur dan metode operasi perusahaan untuk menentukan tingkat efisiensi dan efektivitasnya. Penelitian ini dilakukan di PT. Semen Gresik (Persero) yang merupakan salah satu pabrik semen terbesar di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan audit operasional pada bagian produksi PT. Semen Gresik (Persero) dan menilai kinerja bagian produksi ditinjau dari konsep Efisieni, Efektivitas, dan Ekonomisasi (3E). Metode yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Fokus dalam penelitian ini adalah stuktur organisasi, kegiatan produksi, Rencana Kerja dan Anggaran Perusahaan (RKAP), laporan produksi, kriteria efisiensi, efektivitas, dan ekonomisasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa audit operasional di PT. Semen Gresik (Persero) dilakukan oleh auditor internal, independen, dan pemerintah. Hasil analisis data selama tahun 2011-2013 menunjukkan bahwa efisiensi paling baik dilakukan pada tenaga kerja dan idle capacity. Efektivitas paling baik dilakukan pada tahun 2013, dan ekonomisasi paling baik dilakukan pada tahun 2011.

Kata Kunci : Audit Operasional, Efisiensi, Efektivitas, Ekonomisasi

Downloads

Published

2014-07-14

Issue

Section

Articles