ANALISIS PENGARUH PEMBIAYAAN MUDHARABAH DAN MUSYARAKAH TERHADAP TINGKAT PROFITABILITAS (RETURN ON EQUITY) (Studi pada Bank Umum Syariah Yang Terdaftar di Bank Indonesia Periode 2009-2012)

Authors

  • Russely Inti Dwi Permata

Abstract

The development ofthe public mindsetforbusiness, causethebanksto contendin offeringcooperation inbusiness. Competition in mudharabah dan musyarakah financing must give profit for the bank and customer. Income frominvestmentsandworking capitalfinancingwill be usedtopaybackthe bank.The purpose of this research is to analyze the influence of mudharabah and musyarakah financing toward the level of probability on Syariah Public Bank of Indonesia by using ratio Return On Equity (ROE). The method of this research is descriptive analytic by using quantitative approach. The sample used 20 data includes 5 Syariah Public Bank in 4 years. The sample was selected by using purposive sampling. Method of data collection by documentation. The data analysis was used by multiple linier regression analysis. The result of this research showing that mudharabah financing give negative and significant influence on the level of ROE, and on musyarakah financing give positive and significant influence on the level of  ROE by parsial. By simultaneous, mudharabah and musyarakah financing give significant influence on the level of ROE. Mudharabah financing is the most influence financing on the level of ROE.

Key words: mudharabah financing, musyarakah financing, ROE

Abstrak

Adanya perkembangan pola pikir masyarakat untuk berbisnis, menimbulkan pihak bank bersaing dalam menawarkan kerjasama dalam usaha berbisnis. Kerjasama dalam bentuk pembiayaan mudharabah dan musyarakahini pasti memberikan keuntungan bagi pihak bank dan nasabah. Pendapatan dari pembiayaan investasi dan modal kerja ini akan digunakan untuk pengembalian modal bank. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pembiayaan mudharabah dan musyarakah terhadap tingkat profitabilitas pada Bank Umum Syariah yang terdaftar di Bank Indonesia dengan menggunakan rasio Return On Equity (ROE). Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif pendekatan kuantitatif.Sampel yang digunakan sebanyak 20 data meliputi 5 Bank Umum Syariah selama 4 tahun periode.Sampel diambil dengan menggunakan teknik purposive sampling.Metode pengumpulan data menggunakan teknik dokumentasi.Analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda.Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembiayaan mudharabah memberikan pengaruh negative dan signifikan terhadap tingkat ROE, sedangkan pembiayaan musyarakah memberikan pengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat ROE secara parsial.Secara simultan, pembiayaan mudharabah dan musyarakah ini memberikan pengaruh yang signifikan terhadap tingkat ROE.Pembiayaan mudharabah merupakan pembiayaan bagi hasil yang paling dominan mempengaruhi tingkat ROE.

Kata kunci: pembiayaan mudharabah, pembiayaan musyarakah, ROE

Downloads

Published

2014-07-14

Issue

Section

Articles