ANALISIS PENGELOLAAN MODAL KERJA YANG EFEKTIF UNTUK MENINGKATKAN RENTABILITAS PERUSAHAAN (Studi pada PT. Tiga Pilar Sejahtera Food, TBK listing di Bursa Efek Indonesia pada Tahun 2014-2016)

Authors

  • Aditya Fajar Pradana
  • Muhammad Saifi
  • Dwiatmanto Dwiatmanto

Abstract

This research has a purpose to know the working capital management of PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk and to know the effective working capital management to increase profitability of PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk. The research method used is descriptive research type with case study approach. Descriptive research is a study conducted to determine the value of independent variables, either one or more variables without making a comparison, or connect with other variables. Based on the results of analysis and discussion, liquidity ratio and activity ratio can be seen that working capital at the company PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk is not running efficiently. This is shown by cash turnover and receivable turnover that is still below the established standard. Through the company's working capital can be seen level of profitability of a company. PT. Three Pilar Prosperous Food Tbk has the highest profitability in 2016 amounted to 9.71 and the lowest in 2015 amounted to 5.52.

Keywords : Working Capital Management, Company's Profitability

ÐBSTRÐK

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui pengelolaan modal kerja PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk dan untuk mengetahui pengelolaan modal kerja yang efektif untuk meningkatkan rentabilitas perusahaan PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk. Metode penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Penelitian deskriptif adalah penelitian yang dilakukan untuk mengetahui nilai variabel mandiri, baik satu variabel atau lebih tanpa membuat perbandingan, atau menghubungkan dengan variabel yang lain. Berdasarkan pada hasil analisis dan pembahasan, rasio likuiditas dan rasio aktivitas dapat diketahui bahwa modal kerja pada perusahaan PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk tidak berjalan dengan efisien. Hal itu ditunjukkan dengan perputaran kas dan perputaran piutang yang masih di bawah standar yang telah ditetapkan. Melalui modal kerja perusahaan dapat dilihat tingkat rentabilitas suatu perusahaan. PT. Tiga Pilar Sejahtera Food Tbk memiliki rentabilitas tertinggi pada tahun 2016 sebesar 9,71 dan terendah di tahun 2015 sebesar 5,52.

Kata Kunci : Pengelolaan Modal Kerja, Rentabilitas Perusahaan

Downloads

Published

2018-05-02

Issue

Section

Articles