PENENTUAN TARIF BIAYA OVERHEAD PABRIK (BOP) STANDAR DALAM PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI (Studi pada PT. Sigi Multi Sejahtera Pasuruan Tahun 2011)
Abstract
Penelitian ini dilakukan atas dasar banyaknya perusahaan yang belum menggunakan tarif biaya overhead pabrik standar dalam perhitungan harga pokok produksi. Penggunaan tarif standar biaya overhead pabrik memungkinkan alokasi yang konsisten dan wajar ke setiap unit output untuk seluruh periode produksi. Tarif standar biaya overhead pabrik perlu ditentukan untuk menghindari pembebanan yang tidak merata pada setiap unit output di seluruh periode produksi. Biaya overhead pabrik PT. Sigi Multi Sejahtera yang dimasukkan ke dalam perhitungan harga pokok produksi dihitung berdasarkan biaya yang sesungguhnya terjadi di akhir periode produksi. PT. Sigi Multi Sejahtera belum menentukan tarif untuk masing-masing biaya overhead pabrik. Setelah tarif biaya overhead pabrik standar ditentukan, terjadi perbedaan yang signifikan antara biaya overhead pabrik yang sesungguhnya terjadi dengan biaya overhead pabrik yang ditarifkan disebabkan oleh jumlah produksi aktual melebihi jumlah produksi yang direncanakan. Perbedaan Tersebut diperlakukan sebagai penyesuaian ke dalam akun Harga Pokok Penjualan dan persediaan akhir.
Kata kunci : Tarif Biaya Overhead Pabrik Standar, Harga Pokok Produksi
Abstract
This research is based on many of company who have not used factory overhead standard tariff for cost of goods manufacture accounting. Using factory overhead standard tariff enable consistent and fair allocation of every unit output for all manufactured production. Factory overhead standard tariff is necessary to be determinate to avoid unequal load of every manufactured production output. PT. Sigi Multi Sejahtera’s factory overhead that is put into cost of goods manufacture accounting is counted by the real cost at the end of production period. PT. Sigi Multi Sejahtera have not determined each tariff of factory overhead yet. After factory overhead standard tariff is determined, significant difference amount is found, because the actual number of production is more than the number of production that have been planned. That variant is allocated in to cost of goods sold and goods stock.
Â
Keywords: Overhead Standard Tariff, Cost of Goods Manufacture