PENGARUH KOMPENSASI FINANSIAL DAN NON FINANSIAL TERHADAP KEPUASAN KERJA DAN PRESTASI KERJA KARYAWAN (Studi pada karyawan PT Telkom Indonesia Witel Jatim Selatan Malang)

Authors

  • Putri Nugrahanti
  • Bambang Swasto Sunuharyo
  • Hamidah Nayati Utami

Abstract

The purpose of research to know and explain significant influence between financial compensation ,job satisfaction and achievement employee work. This research used explanatory research with a quantitative approach. The sample taken in this research are many as 53 respondents of PT Telkom Indonesia Witel Jatim Selatan Malang. This research using proportionate statisfied random sampling. Methods of data collection using questionnaires and documentation. The data analysis techniques used in research is descpritive statistics and path analysis with program SPSS.The research results shows financial compensation have a significant influence on job satisfaction with significant score 0,001, non financial compensation have a significant influence on job satisfaction with significant score 0,038, financial compensation have a significant influence on achievement employee work with significant score 0,037, non financial compensation have a significant influence on achievement employee work with significant score 0,045, job satisfaction have a significant influence on achievement employee work with significant score 0,014. Recommendation for futher research in to develop the research with replacing or adding other variables that could effect the job satisfaction and achievement employee work.

Keyword: financial compensation, no financial compensation, job satisfaction, achievement employee work

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menjelaskan pengaruh yang signifikan antara kompensasi finansial,kompensasi non finansial, kepuasan kerja terhadap prestasi kerja karyawan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian penjelasan (explanatory research) dengan pendekatan kuantitatif. Jumlah sampel yang diambil dalam penelitian ini sebanyak 53 responden yang merupakan karyawan PT Telkom Indonesia Witel Jatim Selatan Malang. Teknik pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah proportionate statisfied random sampling. Metode pengumpulan data menggunakan kuesioner dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah statistik deskriptif dan analisis jalur dengan bantuan program SPSS.Hasil penelitian menunjukkan bahwa  kompensasi finansial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan kerja dengan nilai signifikansi 0,001,kompensasi non finansial berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja dengan nilai signifikansi 0,038,kompensasi finansial berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja karyawan dengan nilai signifikansi 0,037,kompensasi non finansial berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja karyawan dengan nilai signifikansi 0,045,kepuasaan kerja berpengaruh signifikan terhadap prestasi kerja karyawan dengan nilai signifikansi 0,014. Rekomendasi untuk penelitian selanjutnya ialah untuk mengembangkan penelitian ini  dengan mengganti atau menambahkan variabel lain yang dapat mempengaruhi kepuasan kerja dan prestasi kerja karyawan.

Kata Kunci : Kompensasi Finansial, Kompensasi Non Finansial, Kepuasan Kerja, Prestasi Kerja Karyawan


Downloads

Published

2016-11-14

Issue

Section

Articles