PENGARUH CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) TERHADAP PROFITABILITAS PERUSAHAAN (Studi Pada Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2013-2014)

Authors

  • Mega Karunia Rosdwianti
  • Moch. Dzulkirom AR
  • . Zahroh Z. A

Abstract

Corporate Social Responsibility (CSR) is a form of sustainable development with the company responsible for the social, economic, and environmental companies as a result of operational activities of the company. The purpose of this study was to determine the effeect of CSR on the profitability of companies in the consumer goods industry list in Indonesia Stock Exchange Period 2013-2014. This type of research is explanatory research with quantitative approach. The research location is situated in BEI UB that is located in Jalan MT.Haryono 165 Malang. Independent variable used in this study is the CSR (X) and the dependent variable in this study was profitability which is proxied by the ROA, ROE, and EPS. The results show that CSR significant effect on ROA, ROE, and EPS. CSR significant effect on ROA with 4,721 t calculate at a significance level of 0.000 and the coefficient of determination of 32.6%. CSR significant effect on ROE with t calculate 5.678 at a significant level of 0.000 and the coefficient of determination of 41.2%. CSR significant effect on EPS with t calculate -5.003 at a significant level of 0.000, and the coefficient of determination of 14.6%. Suggestions for furher research are expected to use other financial ratios, using moderating variables, and using different research period.

Keywords: Corporate8Social8Responsibility,*Company*Profitability

AABSTRACTT

Corporate Social Responsibility (CSR) merupakan bentuk pembangunan keberlanjutan perusahaan dengan bertanggungjawab terhadap sosial, ekonomi, dan lingkungan perusahaan akibat dari aktivitas operasional yang dilakukan perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh CSR terhadap profitabilitas perusahaan pada industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2013-2014. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian eksplanatori dengan pendekatan kuantitatif. Lokasi penelitian ini terletak di Pojok BEI Universitas Brawijaya yang berada di Jalan MT.Haryono 165 Malang. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah CSR (X) dan variable dependen dalam penelitian ini adalah profitabilitas (Y) yang diproksikan dengan ROA,ROE, dan EPS. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa CSR berpengaruh signifikan terhadap ROA, ROE, dan EPS. CSR berpengaruh signifikan terhadap ROA dengan nilai thitung 4,721 pada tingkat signifikansi 0,000 dan nilai koefisien determinasi sebesar 32,6%. CSR berpengaruh signifikan terhadap ROE dengan nilai thitung5,678 pada tingkat signifikansi 0,000 dan nilai koefisien determinasi sebesar 41,2%. CSR berpengaruh signifikan terhadap EPS dengan nilai thitung -5,003 pada tingkat signifikansi 0,000 dan nilai koefisien determinasi sebesar 14,6%. Saran bagi peneliti selanjutnya adalah diharapkan menggunakan rasio keuangan lainnya, menggunakan variabel moderating dan menggunakan periode penelitian yang berbeda.

Kata kunci: Corporate$Social$Responsibility$(CSR),$profitabilitas7perusahaan


Downloads

Published

2016-09-21

Issue

Section

Articles